[INSTAN-Informasi Singkat Tentang Pangan]

Hai sobat pangan!

Siapa nih yang lagi diet? Ngomong-ngomong tentang diet sobat pangan pada tahu ngga menu sarapan yang baik untuk diet? Yuk simak apa saja!

1. Telur

Telur kaya akan protein dan banyak vitamin serta mineral penting yang terkandung, seperti selenium dan riboflavin. Telur adalah sumber nutrisi yang sangat baik dengan kandungan proteinnya yang tinggi diyakini dapat memiliki efek mengurangi nafsu makan saat dimakan dengan sarapan pagi untuk meningkatkan penurunan berat badan secara serius.

2. Yogurt

Yogurt khususnya yang berjenis Greek Yogurt dipilih sebagai salah satu sarapan ketika sedang diet karena protein tinggi dan menurunkan rasa lapar.

3. Pisang

Pisang merupakan salah buah yang mengandung serat. Serat  dapat membantu memperlambat pengosongan perut untuk menakan keinginan ngemil. Berbagai penelitian telah menemukan bahwa meningkatkan asupan serat dari buah-buahan dan sayuran dikaitkan dengan penurunan berat badan.

4. Alpukat

Alpukat merupakan salah satu makanan penurun berat badan terbaik di dunia. Ini karena alpukat mengandung hampir 20 vitamin dan mineral dalam setiap sajiannya, termasuk asam lemak oleat, alpukat juga merupakan sumber serat dan lemak baik yang telah terbukti mengurangi lemak perut.


Sumber : health.kompas.com

————————————

DEPT. MEDKOMINFO

————————————

#HIMATEPAUNRAM #HIMATEPA #infopangan #infoseputarpangan